
Cinta Laura Borong 30 Juta Saham OASA, Cuan Berapa?
JAKARTA, iNews.id – Harga saham PT Maharaksa Biru Energi Tbk (OASA) melonjak 41,88 persen pada bulan lalu. Secara kumulatif, saham OASA bergerak di kisaran Rp 111 hingga Rp 191.
Pada penutupan perdagangan di Bursa Efek Indonesia (BEI), Selasa (18/4/2023), OASA berakhir stagnan di level 0,00 persen di Rp 166 per saham, membatasi kenaikan 2023 sebesar 24,24 persen.
Berdasarkan laporan ke Bursa Efek Indonesia (BEI), Cinta Laura yang merupakan salah satu komisaris PT Maharaksa Biru Energi Tbk juga diuntungkan dengan meroketnya harga OASA.
Cinta Laura dikabarkan membeli 30 juta saham OASA dengan harga Rp 114 per saham. Total transaksi saham mencapai Rp 3,42 miliar. Mengacu pada harga penutupan hari ini, Selasa (18/4/2023) di level Rp 166 per saham, Cinta Laura mencatatkan kenaikan aset saham sebesar 45,61 persen.
Jika dihitung nilai asetnya, wanita kelahiran Jerman itu mencatatkan keuntungan yang belum terealisasi sebesar Rp 1,56 miliar dengan nilai pasar Rp 4,98 miliar.
Seperti diketahui, OASA membukukan laba bersih Rp 5,07 miliar pada 2022. Realisasi tersebut meningkat 89,46 persen yoy dibanding 2021 sebesar Rp 1,30 miliar.
Editor : Jeanny Aipassa
Ikuti iNews di Google Berita
Bagikan Artikel:
Konten di bawah ini disajikan oleh Pengiklan. Wartawan iNews.id tidak terlibat dalam materi konten ini.